Gula darah tinggi adalah salah satu penyakit yang banyak ditakuti karena bisa menyebabkan diabetes. Lalu, apakah kalian tahu apa salah satu penyebab tingginya kadar gula darah? Yup! Karbohidrat bisa menjadi salah satu penyebabnya.
Pentingnya Menggunakan Rice Cooker Low Carbo Ravelle
Makanan tinggi karbohidrat, termasuk nasi bisa menjadi sumber dari berbagai penyakit kronis, seperti diabetes, obesitas, hingga penyakit jantung. Sehingga tidak heran kalau belakangan ini banyak orang yang mulai membatasi konsumsi nasi demi menjaga kesehatan tubuh.
Meski konsumsi nasi harus dibatasi, tapi sekarang kamu tidak perlu khawatir lagi. Sebab, ada rice cooker dengan teknologi terbaru yang mampu mengurangi kadar gula alami alias glukosa pada nasi. Kalau rice cooker pada umumnya hanya memiliki satu tabung, rice cooker low carbo mempunyai dua tabung yang akan memisahkan nasi dengan air tajin yang tinggi kandungan gula.
Dengan begitu, nasi yang dihasilkan akan lebih sehat dan rendah gula. Nah, berikut ini beberapa keunggulan rice cooker low carbo dari Ravelle. Simak dulu ya!
Keunggulan Ravelle Rice Cooker Low Carbo
Salah satu produk rice cooker low carbo terbaik adalah dari Ravelle yang mampu mengurangi kandungan glukosa pada nasi hingga 55%. Jadi, kamu bisa bebas menanak dan mengonsumsi nasi yang sehat karena kandungan gulanya lebih rendah.
Bukan hanya untuk masak nasi, rice cooker satu ini juga memiliki rancangan multicooker alias bisa digunakan untuk mengolah sajian lain dengan mudah.
1. Punya Beragam Fitur Terbaik
Ada 10 pilihan menu yang bisa kamu gunakan sesuai kebutuhan. Produk ini bisa digunakan untuk memasak beberapa hidangan seperti slow cook, melembutkan daging, membuat sup, yoghurt, hingga kue. Soal rasa dan tekstur makanan yang dihasilkan pun tidak berbeda dengan cara memasak secara konvensional.
2. Kapasitas Besar
Sementara kapasitasnya bisa dibilang besar, yaitu untuk 1,2 liter beras. Bukan itu saja, rice cooker low carbo dari Ravelle juga dilengkapi dengan steamer bowl yang mendukung proses memasak lebih praktis dan sehat.
3. Fitur Low Carbo yang Canggih
Steamer bowl inilah yang membuat nasi jadi lebih rendah karbohidrat. Pasalnya saat proses pemasakan, air tajin akan terpisah secara otomatis dari nasi. Kamu juga bisa menggunakannya untuk mengukus aneka olahan lainnya.
Bowl-nya dirancang dengan desain sarang lebah, tebal, dengan lapisan ganda dan anti lengket untuk memudahkan proses masak. Proses kematangan makanan juga lebih merata berkat inner pot di dalamnya yang tergolong tebal.
4. Fitur Timer Bikin Masak Nasi Lebih Nyaman
Ravelle rice cooker low carbo dibekali timer yang memudahkanmu dalam mengatur waktu masak. Rancangannya menggunakan teknologi terbaru berupa IMD digital touch screen panel, yang artinya kamu bisa memilih menu yang diingin cukup dengan menekan tombol yang tersedia pada kontrol panel.
Cukup sekali sentuh, kamu sudah bisa menyajikan aneka hidangan sehat nan lezat dengan lebih mudah.
5. Daya Listrik yang Terjangkau
Bagaimana dengan daya listriknya? Jangan khawatir, karena produk dari Ravelle satu ini hanya membutuhkan daya listrik 500 watt saja. Cukup hemat kan?
Keunggulan lainnya yaitu Ravelle rice cooker low carbo ini dirancang dengan luxury design. Tampilannya elegan dengan sedikit sentuhan warna emas. Tersedia dalam beberapa pilihan warna yang mendukung tampilan dapur modern minimalis milikmu.
Baca Lainnya: Harga Rice Cooker Low Carbo, Tak Hanya Terjangkau Tapi Juga Bermanfaat
Tapi tunggu dulu, dengan banyaknya keunggulan tersebut, pasti rice cooker low carbo dari Ravelle mahal ya? Enggak kok, cukup dengan merogoh kocek Rp799.000 saja kamu sudah bisa membawanya pulang. Jadi bagaimana? Tertarik hidup lebih sehat dengan menggunakan rice cooker low carbo dari Ravelle?
BACK |