Air fryer low terbaik jatuh kepada Ravelle. Bahkan produk air fryer dari Ravelle terbukti menjadi andalan banyak orang khususnya yang sudah memiliki rumah tangga. Selain praktik, alat rumah tangga ini mampu menyajikan makanan dengan sehat. Pasalnya menggoreng makanan dengan air fryer tak memerlukan minyak.
Banyak orang ingin membeli produk ini. Terlebih air fryer hadir dengan berbagai jenis. Mulai dari ukuran, desain, hingga air fryer low terbaik. Namun sebelum membeli, kamu harus tahu beberapa fakta terkait air fryer.
1. Tidak Bisa Lihat Makanan
Air fryer kerap dibandingkan dengan oven. Pasalnya dua alat rumah tangga ini bisa digunakan untuk mengolah makanan seperti memanggang. Namun ada kekurangan yang tidak dimiliki oleh air fryer.
Oven memiliki celah yang bisa digunakan untuk melihat makanan. dari 'jendela' itulah kita bisa melihat apakah makanan di dalam oven sudah matang atau belum.
Berbeda dengan air fryer yang tidak memiliki jendela. Sehingga kita tidak bisa mengecek tingkat kematangan dalam makanan tersebut. Sehingga kita harus berulang kali membuka air fryer untuk mengecek tingkat kematangan makanan.
2. Mengeluarkan Asap
Air fryer mengeluarkan asap saat kita sedang menggoreng makanan. Bahkan asap yang dikeluarkan dari air fryer pun terbilang cukup banyak. Sehingga kita harus meletakkan air fryer di dekat exhaust atau kipas angin. Hal itu dilakukan agar asap cepat hilang.
Namun ada cara lain yang bisa digunakan untuk menghilangkan asap tersebut. Kamu bisa menggunakan sepotong roti yang dimasukkan ke dalam air fryer tersebut. Roti itu berperan menyerap air agar air fryer low terbaik tidak mengeluarkan asap terlalu banyak.
3. Berisik
Pada dasarnya, cara kerja air fryer digerakan oleh mesin dan tabung pemanas. Sehingga tak heran jika air fryer low terbaik ini tetap mengeluarkan suara yang berisik.
Jika diibaratkan, suara bisingnya air fryer ini sama dengan sebuah pesawat kecil yang sedang landing. Suara berisik ini akan terus terdengar hingga proses memasak selesai.
Sehingga jika kamu orang yang tidak suka dengan suara yang berisik, memasak air fryer akan sangat mengganggu. Meski begitu kamu bisa menjauh selama beberapa waktu saat memasak atau menggoreng menggunakan air fryer. Hal ini mengingat kelebihan air fryer sangatlah banyak jika dibanding suaranya yang berisik.
4. Tricky karea Mudah Gosong
Perlu diketahui suhu paling besar yang diberikan air fryer yakni 204 derajat celcius. Sementara selama ini banyak orang mengatakan air fryer bisa menggoreng dengan suhu 250 derajat celcius.
Memang suhu itu bisa didapat dari beberapa merek air fryer. Namun kebanyakan, makanan akan menjadi gosong atau hangus jika kamu menggoreng makanan menggunakan suhu 204 derajat celcius.
Sehingga bisa disebut menggunakan air fryer untuk menggoreng sedikit tricky. Kamu harus mempertimbangkan dan selektif saat dalam memilih air fryer terutama dalam hal memutuskan merek yang akan dipakai.
5. Tidak Bisa Menggoreng dengan Tepung
Bagi kamu pecinta gorengan menggunakan tepung, sepertinya air fryer low terbaik tidak cocok digunakan. Pasalnya salah satu kekurangan air fryer yakni sulit menggoreng makanan jika dilumuri tepung.
Kebanyakan orang akan mengharapkan makanan yang renyah dan garing saat. Namun hal tersebut tidak bisa didapatkan dari air fryer. Pasalnya alat rumah tangga ini justru membuat adonan tepung menjadi lumer dan tidak menyatu. Tak heran, pasalnya tepung akan mudah garing jika dimasak dengan minyak yang banyak.
Baca Lainnya: Top Air Fryer Terbaik untuk Kamu yang Sedang menghindari Makanan Berminyak
Meski begitu ada tips yang bisa digunakan jika memang kamu menginginkan menggoreng makanan bertepung dengan air fryer. Kamu harus melumuri adonan dengan tepung roti dan diolesi minyak agar tidak menempel di air fryer.
Nah sudah tahu kan fakta terkait air fryer. Yuk tunggu apa lagi, langsung cek di website Ravelle untuk mendapatkan air fryer idaman kamu!
BACK |